Berikut ini adalah beberapa soal UN biologi SMA dari beberapa tahun terakhir yang berkaitan dengan pokok bahasan Pertumbuhan dan Perkembangan pada tanaman.
1. Biji tomat direndam, setelah beberapa hari kemudian biji tomat mengalami perkecambahan. Pertumbuhan biji tomat tersebut dipengaruhi oleh faktor ...........
a. zat makanan dalam air
b. air untuk hidrolisis amilum
c. air untuk pertumbuhan akar
d. suhu untuk mengoptimalkan metabolisme
e. oksigen untuk perkembangan sumber energi
2. Sekelompok siswa melakukan percobaan menanam biji kacang hijau dalam dua pot.
Pernyataan manakah yang tepat berkaitan dengan percobaan tersebut ?1. Biji tomat direndam, setelah beberapa hari kemudian biji tomat mengalami perkecambahan. Pertumbuhan biji tomat tersebut dipengaruhi oleh faktor ...........
a. zat makanan dalam air
b. air untuk hidrolisis amilum
c. air untuk pertumbuhan akar
d. suhu untuk mengoptimalkan metabolisme
e. oksigen untuk perkembangan sumber energi
2. Sekelompok siswa melakukan percobaan menanam biji kacang hijau dalam dua pot.
- pada masing-masing pot ditanam 5 butir biji kacang hijau
- pot I setiap hari disiram air 100 cc
- pot II setiap hari disiram air 200 cc
- setelah satu minggu ternyata tanaman yang tumbuh di pot I lebih tinggi daripada tanaman pot II
a. kandungan O2 dalam tanah mempengaruhi pertumbuhan kecambah
b. volume air yang diserap mempengaruhi kecepatan pertumbuhan kecambah
c. respirasi akar kecambah mempengaruhi pertumbuhan kecambah
d. cahaya pada percobaan tersebut mempengaruhi kecepatan pertumbuhan kecambah
e. kecepatan pertumbuhan kecambah pada pot II dipengaruhi aerasi tanah
3. Ilham melakukan percobaan pertumbuhan kecambah kacang dengan intensitas cahaya yang berbeda. Hasil akhir percobaan ( pada hari ke-7 ) menunjukkan data sebagai berikut :
kecambah di tempat gelap tingginya 8,6 cm
kecambah di tempat remang-remang tingginya 4,5 cm
kecambah di tempat terang tingginya 3,0 cm
Apa yang dapat disimpulkan dari hasil percobaan tersebut ?
a. pertumbuhan kecambah kacang berbanding lurus dengan kenaikan intensitas cahaya
b. cahaya tidak terlalu berpengaruh terhadap pertumbuhan kecambah kacang
c. semakin rendah intensitas cahaya, pertumbuhan kecambah kacang semakin cepat
d. pertumbuhan kecambah kacang tidak memerlukan adanya cahaya
e. semakin tinggi intensitas cahaya, maka pertumbuhan kecambah kacang semakin cepat
4. Berikut ini adalah ciri-ciri pertumbuhan pada tanaman akibat pengaruh hormon tertentu :
- ukuran buah bertambah besar
- tanaman semula kerdil, tumbuh normal setelah diberikan hormon ini
- tinggi batang tanaman menjadi 3 kali lebih tinggi dari tumbuhan normal ( tdk diberikan hormon )
a. kalin
b. auksin
c. sitokinin
d. giberelin
e. asam traumalin
5. Perhatikan data hasil percobaan berikut !
- Kacang hijau tanpa tambahan hormon/zat tumbuh rata-rata pertambahan tinggi 2,07 cm
- Kacang hijau dengan tambahan hormon/zat tumbuh rata-rata pertambahan tinggi 4,28 cm
a. hanya dapat terjadi jika ditambah hormon/zat tumbuh
b. tidak dipengaruhi oleh adanya hormon/zat tumbuh
c. hanya sedikit dipengaruhi oleh adanya hormon/zat tumbuh
d. sangat tergantung pada penambahan hormon/zat tumbuh
e. akan tumbuh lebih cepat jika ditambahkan hormon/zat tumbuh
6. Faktor eksternal yang mempengaruhi kecepatan tumbuh beberapa tanaman, adalah ............
a. air, suhu dan nutrisi
b. gen, hormon dan suhu
c. cahaya, suhu dan enzim
d. nutrisi, gen dan karbondioksida
e. air, nutrisi, gen dan cahaya matahari
7. Perhatikan gambar berikut !
dari : smartinyouhand.blogspot.com |
Pernyataan yang berkaitan dengan gambar di atas , adalah ...............
a. termasuk perkecambahan epigeal
b. termasuk perkecambahan hipogeal
c. mengalami pertumbuhan sekunder
d. perkecambahan tersebut terjadi pada kacang kapri
e. kotiledon berada di bawah permukaan tanah
8. Pernyataan yang tidak tepat mengenai pertumbuhan pada tanaman adalah ..............
a. terjadi pertambahan jumlah sel
b. ada penambahan volume / isi sel
c. bersifat irreversibel
d. tidak dapat dinyatakan secara kuantitatif
e. tidak dapat kembali ke bentuk semula
9. Setelah proses perkecambahan, maka tanaman baru akan mulai mengalami pertumbuhan dan perkembagan. Bagian dari tanaman baru yang mengalami pertumbuhan paling cepat terdapat pada ........
a. ujung akar dan ujung batang
b. lingkar batang dan ujung akar
c. daerah bagian belakang ujung akar
d. daerah bagian belakang ujung batang
e. daerah jaringan kambium pada lingkar batang
10. Di bawah ini adalah unsur-unsur makro yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman, kecuali .............
a. N
b. Mg
c. Fe
d. Zn
e. O
Demikian soalsoalUNbiologi SMA yang berkaitan dengan pokok bahasan Pertumbuhan dan Perkembangan pada tanaman.
Semoga manfaat !!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar